Minggu, 02 Februari 2014

0 Inilah Wisata Buatan Terbaik di Dunia

Inilah Wisata Buatan Terbaik di Dunia - Tak semua yang indah itu alami. Beberapa negara melakukan usaha ekstra untuk membuat tempat wisata yang menarik, dengan membangun tiruan hutan, pantai, bahkan gunung salju. Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari IBTimes:


Gardens by the Bay, Singapura
Gardens By the Bay adalah atraksi wisata di Singapura yang berbentuk hutan buatan. Hutan buatan ini berada di kawasan Marina Bay. hutan ini memiliki tiga buah taman tepi air, dengan luas 54 hektar. hutan ini juga memiliki taman vertikal setinggi 150 meter, yang dibalut tanaman-tanaman tropis. Hutan ini memiliki pemanas air tenaga matahari, solar panel, dan sebuah sistem untuk mengumpulkan air hujan.

The World Archipelago, Dubai

Terletak di teluk Persia, The World merupakan sebuah proyek ambisius yang dimulai pada tahun 2003, yang membangun 300 pulau palsu yang dinamakan dengan nama pulau-pulau dan negara di dunia. Pulau ini menggambarkan bentuk-bentuk negara dan pulau asli di dunia, dengan ukuran lebih kecil. beberapa orang terkenal dilaporkan telah membeli properti pulau ini, seperti David Beckham dan Tommy Lee.

Paris Plage, Paris
Anda mungkin menyangka sampai di sebuah oasis ketika melihat pasir keemasan di tepi sungai Seine. Paris Plage adalah sebuah pantai buatan yang lengkap dengan lusinan pohon palem, kolam sepanjang 28 meter dan pasir pantainya. Sejak tahun 2002, pantai buatan ini muncul setiap musim panas untuk memenuhi hasrat penduduk Paris akan kehidupan pantai. Pantai ini dibuat dengan 2000 ton pasir, 200 kursi pantai, 40 pohon palem, lima kafem dua area piknik, lapangan voli, dan sebuah dinding panjat tebing buatan. Lebih dari 2 juta wisatawan mengunjungi pantai buatan ini setiap musim panas.

Snowworld, Belanda

Snowworld adalah lereng ski buatan seluas 3,4 hektar. Lereng ski ini besarnya mengalahkan Ski Dubai, yang juga merupakan resor ski dalam ruangan terbesar di dunia. Snowworld memiliki lima lereng ski dan delapan lift yang menawarkan berbagai level tantangan olahraga salju.

MESKI tak punya pemandangan alam yang indah, negara-negara ini tak kehabisan akal. Mereka gunakan teknologi untuk membuat pemandangan alam buatan yang tak kalah menariknya, bahkan jadi destinasi wisata. Simak ulasannya berikut ini, seperti dikutip dari IBTimes:

The Mirage, Las Vegas
The Mirage adalah sebuah gunung berapi palsu di Las Vegas. Gunung berapi palsu ini mengeluarkan api buatan setiap jam, di sebuah resor bertema Polinesia, The Mirage. Menyemburkan api dan asap setinggi 10 meter, gunung berapi ini pertama dinyalakan pada tahun 1989, kemudian diperbaharui pada tahun 2008 dengan tambahan atraksi lava, dan tarian api di sekitarnya.

The Venetian, Las Vegas
The Venetian merupakan sungai buatan di sebuah resor di Las Vegas. Aliran sungai ini mengalir melalui 3014 kamar yang ada di Venetian Resor,sebagai gambaran kanal-kanal yang ada di kota Venesia, Itali. untuk berkeliling, disediakan jembatan dan juga gondola, melewati kafe-kafe danpusat perbelanjaan. gondola ini kemudian akan menyelinap di bawah jembatan Sighs tiruan menuju matahari yang bersinar di atas laguna buatan seluas 9,5 kilometer persegi.

Cascate della Marmore, Italia
Cascate della Marmore adalah sebuah air terjun buatan tertinggi di dunia. Air terjun yang menjadi atraksi utama di Umbria, Italia ini dibangun oleh bangsa Romawi pada tahun 271 Sebelum Masehi, sebagai bagian dari lahan draniase dan juga untuk menghentikan aliran air dari Sungai Velino dan Nera yang membanjiri wilayah sekitar. Air terjun setinggi 165 meter ini terdiri dari tiga tingkat, dan paling tepat mengunjunginya saat malam hari karena akan dihiasi dengan nyala lampu berwarna-warni.

Carhenge, Nebraska

Sekitar 38 mobil bekas dicat abu-abu dan didirikan secara melingkar di tengah gurun pasir, layaknya Stonehenge di Inggris yang terkenal. Carhenge merupakan ide dari Henry Ford dan Henry Leland, pemilik perusahaan mobil Cadillac sebagai kecintaan mereka terhadap kendaraan ini.

Advertisement

Title: Inilah Wisata Buatan Terbaik di Dunia
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-02T05:49:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Inilah Wisata Buatan Terbaik di Dunia

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori wisata dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/inilah-wisata-buatan-terbaik-di-dunia.html. Terima kasih!
Inilah Wisata Buatan Terbaik di Dunia | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 05.49
Minggu, 02 Februari 2014

Sabtu, 01 Februari 2014

0 Hasil Skor Akhir: Persib vs Sriwijaya FC Minggu 2 Februari 2014 | ISL Wilayah Barat

Update Hasil Skor Akhir Pertandingan Persib Bandung vs Sriwijaya FC Palembang Liga Super Indonesia "Wilayah Barat" 2014 pada hari Minggu, 02 Februari 2014, pukul 15.30 WIB, Stadion Si Jalak Harupat, Soreang (Kab Bandung). Berikut ulasan lengkapnya dari "bola(penting)"......



***Nah kawan kawan semuanya, adapun pertandingan super duper bigmatch "PERSIB BANDUNG vs SRIWIJAYA FCLiga Super Indonesia (grup wilayah timur ISL) 2014, kali ini disiarkan secara langsung live di RCTI dan berkesudahan dengan skor ....????? (ini dia live skornya).

Pengen lihat laga Bigmatch yang satu ini lewat TV Online Streaming : KLIK DISINI

FT: Persib 1 - 0 Sriwijaya FC...!!!
Hasil pertandingan Persib Bandung vs Sriwijaya FC dalam laga perdana ISL Minggu 2 Februari 2014 berakhir 1-0. Bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, laga Sriwijaya FC vs Persib menyuguhkan tontonan yang menarik.

Rasa kuatir Djajang Nurdjaman terhadap laga perdana yang berakhir imbang seperti ISL musim lalu, akhirnya tidak menjadi kenyataan. Jika musim lalu Persipura sukses menahan Maung Bandung 1-1 di laga pembuka, kali ini Laskar Wong Kito berhasil dibungkam 1-0.

Di menit ke-2 babak pertama, bobotoh yang memadati Si Jalak Harupat sempat bergemuruh menyambut gol Tantan yang menjebol gawang Fauzi Toldo setelah menerima umpan Ferdinand Sinaga. Hanya saja gol itu dianulir, karena Tantan dinyatakan offside oleh hakim garis.

Menit ke-19 gawang Sriwijaya kembali mendapat ancaman. Namun kali ini tendangan sudut Ferdinand Sinaga yang langsung mengarah ke gawang, masih bisa diamankan Fauzi.

Laskar Wong Kito bukannya tanpa peluang. Tendangan keras Ongfiang di menit ke 20 memberikan ancaman, beruntung I Made Wirawan masih sigap menghalau bola. Giliran Makan Konate mendapat peluang emas di menit 23, sayangnya tendangan bebas Konate membentur tiang gawang SFC.

Hingga 45 menit dan tambahan waktu berakhir, skor imbang 0-0 bagi kedua tim tetap bertahan menutup laga di paruh pertama. Di babak kedua baik Persib dan Sriwijaya FC sama-sama melakukan rotasi pemain.

Di kubu Sriwijaya FC untuk menambah ketajaman lini depan, Syamsir Alam ditarik keluar digantikan Rizky Dwi Ramadhana. Sementara itu untuk menambah kekuatan lini tengah Persib, Taufiq ditarik keluar dan dimasukan Firman Utina.

Gol yang ditunggu Bobotoh akhirnya lahir di menit ke 81 melalui pinalti Konate. Pinalti sendiri diberikan setelah Anis Nabar menyentuh bola di kotak pinalti Sriwijaya FC.

Hingga 90 menit dan tambahan waktu berakhir, skor imbang 1-0 untuk keunggulan Persib atas Sriwijaya FC tetap bertahan menutup laga kali ini. Dengan hasil ini, Maung Bandung berhak mendapatkan 3 poin di klasemen sementara ISL 2014.

Susunan Pemain Kedua Tim :

PERSIB (4-2-3-1): Made; Vladimir, Jufriyanto, Tony, Supardi; Hariono, Taufiq; Konate, Tantan, Atep; Ferdinand.

Cadangan: Ginandjar, Natshir, Abdul Rahman, Jajang, Agung, Firman, Sigit.

SRIWIJAYA (4-3-3): Toldo; Jeki, Abdoulaye, Khorsadi, Sumardi (40′ Erol Iba); Asri (45′ Hafit), Mofu, Ongfiang; Nabar, Siswanto, Alam.

Cadangan: Selsius, Alan, Rishadi, Rizki Dwi, Rivan.

Advertisement

Title: Hasil Skor Akhir: Persib vs Sriwijaya FC Minggu 2 Februari 2014 | ISL Wilayah Barat
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-01T23:08:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Hasil Skor Akhir: Persib vs Sriwijaya FC Minggu 2 Februari 2014 | ISL Wilayah Barat

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Hasil Skor Indonesia dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/hasil-skor-akhir-persib-vs-sriwijaya-fc.html. Terima kasih!
Hasil Skor Akhir: Persib vs Sriwijaya FC Minggu 2 Februari 2014 | ISL Wilayah Barat | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 23.08
Sabtu, 01 Februari 2014

0 10 Fakta Menarik Shevchenko


Andriy Shevchenko, pesepakbola yang menjadi legenda AC Milan dan juga menjadi legenda di negaranya, Ukraina. Striker yang banyak menyumbang gol untuk AC Milan ini menjadi pemain peringkat-3 pencetak gol terbanyak di Liga Champion sepanjang sejarah. Pindah ke Chelsea, Sheva lebih banyak duduk di bangku cadangan. Sebenarnya ini bukan kesalahannya saja, badai cedera menghampiri Sheva hingga kurang tampil maksimal.
Inilah 10 fakta menarik Shevchenko :
1. Di Milan, Shevchenko menjadi pemain non Italia pertama yang debutan menjadi topskor Serie A dengan 24 gol dari 32 pertandingan.
2. Shevchenko menjadi pencetak gol terbanyak ketiga di ajang kompetisi klub eropa dengan total 60 gol dibawah Gerd Muller dan Filippo Inzaghi.
3. Pada tahun 1986, ketika Sheva masih berusia 9 tahun, dia dan keluarganya menjadi korban meledaknya reaktor nuklir Chernobyl yang membuat mereka mengungsi.
4. Shevchenko berteman dekat dengan desainer ternama Giorgio Armani dan mereka berdua patungan membuka toko busana di Kiev.
5. Pada saat membela Ukraina u-14 di ajang Piala Ian Rush, Sheva kecil menjadi topskor dan dihadiahi langsung sepatu milik Ian Rush, legenda Liverpool.
6. Pada saat liga Champion 2005 melawan Fenerbahce, Shevchenko mencetak 4 gol sekaligus.
7. Usai pertandingan melawan Inggris di kualifikasi grup EURO 2012, Shevchenko berdiri di lapangan mengumumkan dirinya pensiun dari timnas Ukraina.
8.Alasan Shevchenko pindah ke Chelsea ternyata dikarenakan keinginannya yang ingin anaknya tumbuh besar di lingkungan Inggris.

9. Shevchenko menjadi pemain dengan transfer paling mahal didatangkan klub Inggris sebesar 30,8 juta Euro.
10. Pada 28 Agustus 2009, Shevchenko kembali ke klub masa kecilnya,



Advertisement

Title: 10 Fakta Menarik Shevchenko
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-01T21:41:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
10 Fakta Menarik Shevchenko

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Ac Milan / Bola / Profil Bintang / Terbaru / Zona Fans dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/10-fakta-menarik-shevchenko.html. Terima kasih!
10 Fakta Menarik Shevchenko | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 21.41

0 Kami Tak Ingin Jual Toni Kroos!


Direktur Olahraga Bayern Munich, Matthias Sammer mengakui bahwa klubnya tak akan menjual Toni Kroos ke Manchester United atau klub lain meskipun dirinya ragu Kroos akan bertahan lama di Bayern.

Pemain yang baru berusia 24 tahun tersebut telah lama dikaitkan dengan kepindahannya ke Old Trafford. Rumor tersebut juga dikuatkan dengan kedatangan David Moyes di laga Bayern di Bundesliga.

Namun tampaknya minat Setan Merah tersebut tak akan ditanggapi oleh pihak Die Roten. Pasalnya Sammer telah menegaskan tak akan melepas Kroos yang kontraknya akan berakhir pada Juni 2015.

"Kami tidak akan menjual Toni sebelum kontraknya berakhir. Saya akan mengulang apa yang Uli Hoeness katakan: Bayern adalah klub yang membeli, bukan klub yang menjual," tegasnya kepada Suddeutschen Zeitung.

"Kami semua ingin dia memperpanjang kontraknya, tak ada keraguan akan hal itu. Tapi kasusnya ini bukan kasus sederhana. Kami tidak bisa memprediksi bagaimana peluangnya bertahan," tandasnya.

Advertisement

Title: Kami Tak Ingin Jual Toni Kroos!
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-01T18:54:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Kami Tak Ingin Jual Toni Kroos!

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Bola / Bursa Transfer / liga Jerman / Liputan Boladia / Stock Transfer / Terbaru dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/kami-tak-ingin-jual-toni-kroos.html. Terima kasih!
Kami Tak Ingin Jual Toni Kroos! | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 18.54

0 Valencia Permalukan Barca 3-2 di Camp Nou


Barcelona harus menelan pil pahit ketika menjamu Valencia di Camp Nou, Sabtu (1/4/2014), dalam lanjutan Liga BBVA. Pasalnya, El Barca kalah 2-3, yang membuat posisi mereka di puncak klasemen sementara terancam.

Ya, gagal mendulang poin di jornada 22 ini membuat Barca mendapatkan tekanan sangat serius dari dua rival terdekatnya yang merupakan tim ibu kota, Atletico Madrid dan Real Madrid. Barca kini masih di puncak klasemen dengan raihan total 54 poin, tetapi hanya menang selisih gol dari Atletico dan unggul satu poin dari Madrid.

Jika pada Senin (3/1) Atletico meraih poin ketika menjamu Real Sociedad dan Madrid menaklukkan tuan rumah Athletic Bilbao, maka sang juara bertahan dipastikan lengser. Ini tentu saja menjadi pukulan telak bagi Lionel Messi dan kawan-kawan dalam usaha mereka mempertahankan gelar La Liga.

Barcelona mengawali laga dengan sangat meyakinkan. Tak perlu waktu yang lama bagi tim besutan Tata Martino ini membobol gawang lawan, karena pada menit kedelapan Alexis Sanchez telah mengoyak jala gawang tim tamu yang dikawal Diego Alves.

Menerima umpan silang dari Lionel Messi di sisi kanan pertahanan Valencia, Sanchez yang bergerak dari sayap kanan langsung melepaskan tendangan ke arah gawang tanpa lebih dulu mengontrolnya. Bola melengkung dari sisi kanan ke arah pojok tiang jauh tanpa bisa dihalau Alves.

Tertinggal, Valencia yang tak pernah mengalahkan Barcelona di ajang La Liga sejak 2007 ketika menang 2-1 di Mestalla, mencoba bangkit. Pada menit ke-12, Los Che membuat publik Nou Camp terhenyak ketika Sofiane Feghouli melepaskan tembakan keras dari luar kotak penalti. Beruntung Victor Valdes sangat sigap menghalau si kulit bundar keluar, sehingga tak tercipta gol.

Setelah itu, Barca kembali mengendalikan jalannya pertandingan dan menciptakan sejumlah peluang. Messi, yang belum mencetak gol di La Liga sejak membobol gawang Almeria ketika Barca menang 2-0 pada 28 September lalu, tak leluasa memasuki kotak penalti karena terus mendapatkan pengawalan. Hanya Pedro yang mendapatkan sejumlah peluang, tetapi tak bisa dikonversi menjadi gol karena selalu digagalkan Alves.

Terus menyerang, gawang Barca justru kebobolan menjelang turun minum. Pada menit ke-44, Daniel Parejo berhasil mencetak gol memanfaatkan umpan tarik Feghouli yang menyayat sisi kanan tuan rumah. Skor 1-1 pun menandai berakhirnya paruh pertama.

Di awal babal kedua, Valencia langsung menggebrak. Alhasil, gol pun tercipta di menit ke-48 lewat aksi Pablo Piatti, yang membuat Kelelawar Mestalla unggul 2-1. Berawal dari umpan manis Paco Alcacer, Piatti melakukan aksi terbang untuk menyundul si kulit bundar yang tak mampu dihentikan Valdes.

Namun keunggulan Valencia tak bertahan lama. Hanya berselang enam menit, Barca mampu menyamakan skor melalui penalti Messi. Hukuman tendangan 11 meter ini diberikan karena Ricardo Costa dinyatakan handball ketika berusaha menahan bola umpan Pedro. Messi yang jadi algoju mengarahkan bola ke pojok kiri atas gawang. Skor 2-2.

Valencia tak patah semangat. Tiga menit berselang, mereka kembali unggul 3-2 berkat gol Alcacer. Feghouli yang menjadi otak terciptanya gol itu karena berawal dari pergerakannya di sektor kiri pertahanan lawan untuk melewati tiga pemain belakang Blaugrana, sebelum melepaskan umpan tarik ke mulut gawang. Alcacer yang telah menunggu langsung menyambar bola dan tak mampu dihentikan Valdes.

Gol tersebut membuat kepercayaan diri para pemain Valencia kian tinggi. Alhasil, mereka mampu mengatasi tekanan yang terus dilancarkan tuan rumah, sambil mencari celah melakukan serangan balik yang berbahaya. Sampai laga usai, tak ada gol yang tercipta dan Valencia pun meraih poin penuh di Camp Nou.

- Susunan pemain

Barcelona: 1-Victor Valdes, 3-Gerard Pique, 14-Javier Mascherano, 18-Jordi Alba, 22-Dani Alves, 4-Cesc Fabregas, 6-Xavi, 16-Sergio Busquets, 7-Pedro, 9-Alexis Sanchez, 10-Lionel Messi
Pelatih: Gerardo Martino

Valencia: 1-Diego Alves, 14-Juan Bernat, 19-Antonio Barragan, 20-Ricardo Costa, 22-Jeremy Mathieu, 2-Pablo Piatti, 6-Oriol Romeu, 8-Sofiane Feghouli, 15-Javi Fuego, 21-Daniel Parejo, 16-Paco Alcacer
Pelatih: Juan Antonio Pizzi

Advertisement

Title: Valencia Permalukan Barca 3-2 di Camp Nou
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-01T18:42:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Valencia Permalukan Barca 3-2 di Camp Nou

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Bola / Hasil Bola / Liga Spanyol / Live / Terbaru / Update Skore dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/valencia-permalukan-barca-3-2-di-camp.html. Terima kasih!
Valencia Permalukan Barca 3-2 di Camp Nou | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 18.42

0 Adil Rami Selamatkan Milan dari Kekalahan di San Siro


AC Milan bermain imbang 1-1 dengan Torino, pada pertandingan Serie-A, di San Siro, Sabtu (1/2/2014). Dengan hasil tersebut, Milan duduk di peringkat kesembilan dengan nilai 29, atau kalah 15 angka dari Napoli di tempat ketiga (zona kualifikasi Liga Champions).

Milan tertinggal lebih dulu akibat gol Ciro Immobile pada menit ke-17. Dalam sebuah serangan balik, EMiliano Moretti melepaskan umpan yang kemudian ditembakkan ke sudut kiri bawah gawang oleh Immobile dengan tendangan kaki kanan dari tengah kotak penalti.

Milan menyamakan kedudukan berkat gol Adil Rami pada menit ke-49. Memanfaatkan umpan Sulley Muntari, Rami menembakkan bola dari luar kotak penalti ke sudut kanan bawah gawang dengan tendangan kaki kanan.

Milan mencoba menekan sejak menit awal. Namun, Torino mampu bertahan dengan baik sehingga Milan kesulitan menembus kotak penalti.

Milan mencoba mengatasi kebuntuan dengan melepaskan tembakan-tembakan jarak jauh, melalui Kaka (menit kelima) dan Rami (kedelapan). Sementara tembakan Kaka terblok, tembakan Rami melesat ke atas gawang.

Selepas menit kesebelas, Torini memperbaiki penguasaan bola dan mencoba keluar dari tekanan Milan. Nyaris tanpa mendapatkan masalah, Torino berhasil membobol gawang tuan rumah lewat tembakan Immobile pada menit ke-17.

Milan mampu segera merebut kendali permainan dan mengalirkan serangan-serangan yang berujung eksekusi akurat. Namun, Daniele Padelli mampu mengatasi ancaman Milan.

Pada menit ke-19 dan ke-35, misalnta, Robinho dan Muntari melepaskan tembakan titis, yang kandas di tangan Daniele Padelli. Hal serupa dialami Kaka ketika mencoba peruntungannya pada menit ke-43.

Memasuki babak kedua, Milan langsung melancarkan serangan yang berujung tembakan Muntari pada menit ke-47. Tembakan Muntari dipatahkan Daniele Padelli, tetapi Milan segera membangun serangan baru yang berujung gol dari Rami pada menit ke-49.

Milan berusaha dan mampu mempertahankan dominasinya dan konsisten menciptakan peluang. Namun, barisan pertahanan Il Toro mampu mematahkan tembakan-tembakan Milan.

Pada menit ke-52 dan ke-64, misalnya, Muntari dan Robinho melihat tembakan yang mereka lepaskan diblok pemain lawan.

Bola hasil tembakan Robinho yang terblok ditembakkan kembali oleh Nigel De Jong. Namun, usahanya diantisipasi Daniele Padelli.

Setelahnya, Milan semakin kesulitan menciptakan peluang. Meski tak mendapatkan ancaman serius, mereka gagal menambah gol hingga peluit berbunyi panjang.

Menurut catatan Lega Serie-A, sepanjang pertandingan itu, Milan melepaskan delapan tembakan akurat dari 23 usaha dengan penguasaan bola 58 persen. Adapun Torino melepaskan dua tembakan titis dari enam percobaan.

Milan: 32-Christian Abbiati; 2-Mattia De Sciglio, 13-Adil Rami, 25-Daniele Bonera, 28-Urby Emanuelson; 4-Sulley Muntari (34-Nigel De Jong 63), 7-Robinho (8-Riccardo Saponara 75), 10-Keisuke Honda (37-Andrea Petagna 89), 18-Riccardo Montolivo, 22-Kaka; 11-Giampaolo Pazzini

Pelatih: Clarence Seedorf

Torino: 30-Daniele Padelli; 19-Nikola Maksimovic, 24-Emiliano Moretti, 25-Kamil Glik; 4-Migjen Basha (27-Jasmin Kurtic 69), 8-Alexander Farnerud (7-Omar El Kaddouri 53), 17-Salvatore Masiello, 20-Giuseppe Vives, 36-Matteo Darmian; 9-Ciro Immobile, 11-Alessio Cerci (69-Riccardo Meggiorini 90)

Pelatih: Giampiero Ventura

Wasit: Antonio Damato

Advertisement

Title: Adil Rami Selamatkan Milan dari Kekalahan di San Siro
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-01T18:38:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Adil Rami Selamatkan Milan dari Kekalahan di San Siro

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Ac Milan / Bola / Hasil Bola / Liga Italia / Live / Terbaru / Update Skore dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/adil-rami-selamatkan-milan-dari.html. Terima kasih!
Adil Rami Selamatkan Milan dari Kekalahan di San Siro | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 18.38

0 Aksi Juan Mata Bersama Real Madrid


Belum banyak orang yang mengetahui bahwa Juan Mata yang baru saja bergabung dengan Manchester United ini adalah lulusan akademi Real Madrid. Ya, Mata bergabung dengan akademi Real Madrid pada usia 15 tahun sebelum akhirnya dilepas ke Valencia pada tahun 2007.
Klub pertama Juan Mata dalam karirnya adalah Real Oviedo. Di klub yang juga sempat dibela ayahnya inilah Mata belajar sepakbola untuk kali pertama sehingga ia merasa berhutang budi. Pada saat Real Oviedo hampir dinyatakan bangkrut tahun lalu Mata datang untuk menyelamatkan klub tersebut. Bersama beberapa pemain lulusan akademi Real Oviedo lainnya seperti Michu dan Santi Cazorla, Mata membeli saham klub tersebut.
Mata kemudian tampil bersama Cadete A , Juvenil C sampai akhirnya Juvenildalam kategori usia akademi Real Madrid. Setelah menjadi bintang di akademi, akhirnya Mata lulus dan bergabung bersama Real Madrid B atau biasa disebut Real Madrid Castilla di Segunda Division atau Divisi 2 Liga Spanyol.
Mata yang pada musim tersebut turut bergabung bersama tim senior Real Madrid walaupun tidak pernah tampil. Mata mengenakan nomor punggung 34 di tim senior Madrid dan 28 di tim Castilla Madrid. Sayang pada akhir musim Real Madrid Castilla terdegradasi ke Segunda Division B namun Mata bersinar dengan mencetak 10 gol dan menjadi top skor kedua Real Madrid Castilla kedua dibawah Alvaro Negredo yang saat ini membela Manchester City.

Advertisement

Title: Aksi Juan Mata Bersama Real Madrid
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-01T18:35:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Aksi Juan Mata Bersama Real Madrid

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Bola / Liga Eropa / liga Inggris / Liga Spanyol / News / Profil Bintang / Terbaru / Zona Fans dengan judul . Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/aksi-juan-mata-bersama-real-madrid.html. Terima kasih!
Aksi Juan Mata Bersama Real Madrid | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Updated at : 18.35