Tampilkan postingan dengan label Real Madrid. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Real Madrid. Tampilkan semua postingan

Sabtu, 08 Februari 2014

0 Jese Inginkan Penampilan Real Madrid Konsisten


Pemain Real Madrid yang sedang naik daun Jese Rodriguez memberikan pendapatnya perihal kemenangannya kontra Villareal tadi malam (08/02). Jese bersikeras bahwa Real Madrid harus selalu tampil dengan konsisten.

"Kami tahu bahwa Villareal datang ke sini dan mencoba untuk bermain dengan permainannya. Mereka adalah tim yang bagus. Mereka cukup membuat kami sulit, tetapi kami dapat memenangkannya di kandang, dan inilah yang saya inginkan," ujar Jese Rodriguez.

"Saya senang dapat mencetak gol dan usaha saya selama ini bagi tim. Saya harus melanjutkan performa saya seperti ini. Tim bermain baik dan kami harus menjaga penampilan seperti ini," pungkas pemuda berumur 20 tahun ini.

Berkat kemenangan kontra Villareal. Untuk sementara ini Real Madrid berhasil memimpin klasemen Liga Spanyol menggeser Atletico Madrid, posisi ini masih bisa digeser oleh Barcelona FC yang baru akan bermain nanti malam (10/02).

Advertisement

Title: Jese Inginkan Penampilan Real Madrid Konsisten
Posted by:Bloogewr
Published :2014-02-08T23:09:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Jese Inginkan Penampilan Real Madrid Konsisten

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Bola / Liga Spanyol / Real Madrid dengan judul Real Madrid. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/02/jese-inginkan-penampilan-real-madrid.html. Terima kasih!
Jese Inginkan Penampilan Real Madrid Konsisten | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Real Madrid Updated at : 23.09
Sabtu, 08 Februari 2014

Rabu, 29 Januari 2014

0 Paulinho Tersanjung Dibidik Real Madrid


Ketertarikan Real Madrid pada Paulinho mendapat tanggapan positif dari gelandang Tottenham Hotspur itu.

Adalah performa Paulinho di lini tengah Tottenham yang membuat Real Madrid tersanjung. Kabarnya, raksasa Spanyo itu sudah menyiapkan dana khusus untuk memboyongnya di musim panas.

Pemain 25 tahun asal Brasil itu mengaku senang dengan ketertarikan tersebut dan keinginan Real Madrid memboyongnya.

"Saya menyerahkan masalah ini kepada agen saya, tapi tak diragukan lagi, adalah hal yang bagus bagi pemain mana pun bila ada klub dengan sejarah panjang seperti Real Madrid menyukai Anda," kata Paulinho, Kamis (30/1).

"Akan tetapi, fokus saya sejauh ini adalah bisa kembali bermain dan meraih kemenangan di Tottenham."

Paulinho sendiri masih menjalani proses pemulihan cedera engkel dan mungkin baru akan kembali bermain penuh akhir minggu ini.

Advertisement

Title: Paulinho Tersanjung Dibidik Real Madrid
Posted by:Bloogewr
Published :2014-01-29T23:08:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Paulinho Tersanjung Dibidik Real Madrid

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Bursa Transfer / liga Inggris / Liga Spanyol / Live / Real Madrid / Serba-Serbi / Terbaru dengan judul Real Madrid. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/01/paulinho-tersanjung-dibidik-real-madrid.html. Terima kasih!
Paulinho Tersanjung Dibidik Real Madrid | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Real Madrid Updated at : 23.08
Rabu, 29 Januari 2014

Kamis, 23 Januari 2014

0 Jadwal dan prediksi Real Madrid vs Granada


Sabtu, 25 Januari 2014, pukul 22.00 WIB, Estadio Santiago Bernabeu, Madrid

Real Madrid diprediksikan akan meraih 3 angka saat menjamu Granada di Estadio Santiago pada laga akhir pekan nanti, 3 poin tentunya sangat penting untuk bisa mengkudeta posisi puncak milik Barcelona yang saat ini hanya selisih 1 angka.
- Dari 5 kali pertemuan, Real Madrid mampu meraih 4 kali kemenangan dan 1 kali menelan kekalahan.
- Granada mampu mengalahkan El Real di awal tahun 2013 dengan skor tipis 1-0 di laga kandang.
  Susunan Pemain : Granada 1-0 Real Madrid (Cristiano Ronaldo [OG])
Granada : Tono, Guilherme, Inigo Lopez, Mainz, Nyom, Recio, Carlos Aranda, Mikel Rico, Nolito, Torje, Ighalo.
Real Madrid : Diego Lopez, Coentrao, Sergio Ramos, Varane, Arbeloa, Khedira, Modric, Xabi Alonso, Ronaldo, Di Maria, Higuain.
- Granada menjadi tim yang berada di 10 besar La Liga, dengan produktifitas terendah dengan 19 gol.
- Real Madrid menjadi tim paling produkif di La Liga dengan 58 gol hingga pekan ke 20.
- Cristiano Ronaldo menjadi top skorer sementara La Liga dengan mencetak 21 gol.
- Granada akan mengandalkan penyerang asal Maroko, El-Arabi dengan mencetak 7 gol hingga pekan ke 20.
- Real Madrid belum pernah menelan kekalahan sejak tanggal 26 Oktober 2013 lalu.
- Rekor tandang Granada cukup bagus, dari 5 laga terakhir mampu meraih 3 kali kemenangan dan 2 kali kalah.
Head 2 Head :
  • 8 Januari 2012 : RealMadrid 5-1 Granada (La Liga)
  • 6 Mei 2012 : Granada 1-2 Real Madrid (La Liga)
  • 3 September 2012 : Real Madrid 3-0 Granada (La Liga)
  • 3 Februari 2013 : Granada 1-0 Real Madrid (La Liga)
  • 27 Agustus 2013 : Granada 0-1 Real Madrid (La Liga)
5 laga terakhir Real Madrid :
  • 10 Januari 2014 : Real Madrid 2-0 Osasuna (Copa del Rey)
  • 13 Januari 2014 : Espanyol 0-1 Real Madrid (La Liga)
  • 16 Januari 2014 : Osasuna 0-2 Real Madrid (Copa del Rey)
  • 18 Januari 2014 : Real Betis 0-5 Real Madrid (La Liga)
  • 22 Januari 2014 : Espanyol 0-1 Real Madrid (Copa del Rey)
5 laga terakhir Granada :
  • 18 Desember 2013 : Granada 0-2 [P] Alcorcon (Copa del Rey)
  • 22 Desember 2013 : Granada 1-3 Real Sociedad (La Liga)
  • 5 Januari 2014 : Almeria 3-0 Granada (La Liga)
  • 11 Januari 2014 : Granada 4-0 Real Valladolid (La Liga)
  • 19 Januari 2014 : Granada 0-0 Osasuna
Prediksi Real Madrid vs Granada, starting XI :
Real Madrid
Diego Lopez
Marcelo – Sergio Ramos – Pepe – Arbeloa
Alonso – Modric
Ronaldo – Di Maria – Bale
Benzema
Absen : Varane, Khedira (Cedera)
Pelatih : Carlo Ancelotti
Granada
Roberto
Angulo – Mainz – Murillo – Nyom
Recio – Iturra – Fran Rico
Brahimi – El-Arabi – Piti
Absen : Ighalo (Cedera)
Pelatih : Lucas Alcaraz

Advertisement

Title: Jadwal dan prediksi Real Madrid vs Granada
Posted by:Bloogewr
Published :2014-01-23T18:54:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Jadwal dan prediksi Real Madrid vs Granada

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori jadwal bola / Liga Spanyol / Live / Prediksi / Real Madrid / siaran langsung / Update Skore dengan judul Real Madrid. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/01/jadwal-dan-prediksi-real-madrid-vs.html. Terima kasih!
Jadwal dan prediksi Real Madrid vs Granada | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Real Madrid Updated at : 18.54
Kamis, 23 Januari 2014

Rabu, 22 Januari 2014

0 23 januari adalah sejarah The Spesial One menjadi Spesial

Hanya tiga hari sebelum ulang tahunnya yang ke-39, Mourinho sudah memanajeri Benfica (2000) dan Leiria (2001/02), di mana pendekatan uniknya pada latihan dan kesuksesan di lapangan menarik hati Porto. Tak heran, klub asal Portugal itu pun memilih untuk menggaet seorang Jose Mourinho.

Di era 90-an Porto adalah klub paling sukses di liga Portugal, ia mencatatkan delapan gelar selama periode itu. Hanya saja,masuk ke milenium ke-21, klub berseragam biru-putih ini mengalami penurunan, ia jadi runner-up di tahun 2000 dan 2001. Bahkan ketika Mou datang, Porto baru saja terpelanting ke posisi lima setelah kalah dari Boavista tiga hari sebelumnya.

Di pertandingan pertamanya, 26 Januari, Porto menang 2-1 kontra Maritimo dan lima kemenangan beruntun pun mereka kantongi, membuat mereka memanjat ke peringkat tiga, di mana mereka finis musim itu.

Siapa sangka, 23 Januari 2002 tak sekedar jadi titik mula kembalinya kejayaan klub yang bermarkas di Estadio do Dragao tersebut. Jangankan level Portugal, kancah Eropa pun disambangi oleh Porto didikan Mourinho,

Memasuki musim 2002/03, musim penuh pertama Mourinho bersama Dragoes (Naga), ia kembali menjuarai Liga Portugal ditambah Piala UEFA, setelah menang 3-2 atas Celtic di final. Kedahsyatan tangan Midas-nya pun masih berlanjut: Ia jadi juara Liga Champions musim berikutnya (2004) dengan kemenangan 3-0 atas Monaco di final.

Semua mata mengarah pada Mourinho, sementara tawaran kontrak dari Chelsea langsung dilayangkan oleh Roman Abramovich usai pria Portugal itu meraih sukses. Ia pun akhirnya pindah ke Chelsea, dan kepada pers Inggris, ie malakukan pencitraan, “Jangan sebut saya arogan, tapi saya adalah Juara Eropa dan saya pikir saya adalah seseorang yang spesial (Special One).

Di Porto, ia menjadi juara Liga Portugal dua kali dan meraih dua Piala dari turnamen domestik. Piala UEFA dan Liga Champions pun tak luput dari sasarannya. Selanjutnya bersama Chelsea, ie meraih dua gelar Liga Primer Inggris, satu Piala FA, dua Piala Liga, dan satu Community Shield. Sayang, bersama Chelsea, Mourinho gagal menghadirkan gelar Eropa.

Setahun vakum setelah mundur dari Chelsea, Mou menangani Inter selama dua musim. Secara instan, ia pun menghadirkan dua Scudetto di San Siro, satu Coppa Italia, satu Super Coppa, dan tentunya, gelar Liga Champions.

Real Madrid jadi pemilik tangan Midas Mou selanjutnya, mereka mungkin tak mampu mematahkan dominasi Barcelona sepenuhnya, tapi Los Blancos mampu menjuarai La Liga di musim 2011/12 dan juga menjuarai Piala Raja di musim pertama kedatangan Mourinho. Sementara itu di kancah Eropa, Mou hanya sukses membawa El Real ke semifinal tiga musim berturut-turut. Pergi dari Santiago bernabeu, kini ia pulang ke London dan kembali mengasuh The Blues. Entah pencapaian apa lagi yang mungkin ia torehkan.

Jika melihat pencapaian “The Special One” hingga saat ini, sepertinya kata “Special” itu memang pantas ia sandang.

Advertisement

Title: 23 januari adalah sejarah The Spesial One menjadi Spesial
Posted by:Bloogewr
Published :2014-01-22T22:44:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
23 januari adalah sejarah The Spesial One menjadi Spesial

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Chelsea / liga Inggris / Live / News / Profil Bintang / Real Madrid dengan judul Real Madrid. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/01/23-januari-adalah-sejarah-spesial-one.html. Terima kasih!
23 januari adalah sejarah The Spesial One menjadi Spesial | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Real Madrid Updated at : 22.44
Rabu, 22 Januari 2014

Selasa, 21 Januari 2014

0 Cassilas tinggalkan Madrid


Gelandang Arsenal, Santi Cazorla, menilai kiper Real Madrid, Iker Casillas, harus meninggalkan Santiago Bernabeu jika ingin mendapatkan kesempatan bermain secara reguler.

Sejak akhir musim lalu, Casillas kehilangan tempat utama. Saat itu, pelatih Jose Mourinho memilih Diego Lopez sebagai kiper nomor satu.

Kehadiran Ancelotti bukan berarti mengubah "nasib" Casillas. Kiper berkebangsaan Spanyol tersebut hanya dimainkan di kompetisi Liga Champions dan Copa del Rey.

"Casillas harus mencoba untuk bermain di tempat lain. Aku belajar dari Oezil setiap hari. Memiliki pemain seperti itu di Arsenal adalah kesempatan yang hebat," ujar Cazorla.

Cazorla juga berkomentar perihal nasib Juan Mata di Chelsea yang saat ini tengah kesulitan menembus skuad utama The Blues. "Jika Mata tidak bermain maka dia akan meninggalkan Chelsea. Itu sudah jelas," katanya.

Advertisement

Title: Cassilas tinggalkan Madrid
Posted by:Bloogewr
Published :2014-01-21T18:45:00-08:00
Rating: 3.5
Reviewer: 5 Reviews
Cassilas tinggalkan Madrid

Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Anda baru saja membaca artikel situs Jadwal Siaran Langsung 2014 indonesia yang berkategori Arsenal / Bola / Bursa Transfer / liga Inggris / Real Madrid / Serba-Serbi / Stock Transfer dengan judul Real Madrid. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://jadwal-langsung.blogspot.com/2014/01/cassilas-tinggalkan-madrid.html. Terima kasih!
Cassilas tinggalkan Madrid | Bloogewr | 5
Posted by: Bloogewr Real Madrid Updated at : 18.45
Selasa, 21 Januari 2014